10 Tools Windows 10 Terbaik 2021 (Free Download)

Baca artikel ini jika kamu ingin memberikan tampilan untuk komputer dan pelajari cara menyesuaikan Windows dengan 10 Tools Windows 10 Terbaik 2021.

Jika tampilan Windows 10 kamu saat ini kurang begitu menarik, kamu bisa mencoba tweak atau tools Windows menarik yang bisa kamu terapkan ke dalam Windows, juga kamu bisa menyesuaikan beberapa tampilan, mau itu icons, tampilan file explorer, tampilan taskbar, dan masih banyak lagi.

Kamu tertarik ? jika ingin Windows 10 kamu lebih menarik, silahkan ikuti artikel ini dan kamu bisa memilih tools Windows mana yang cocok buat kamu, untuk penyesuaian Windows supaya lebih menarik daripada sebelumnya.

1. Tools Windows: TweakNow PowerPack

TweakNow PowerPack

Tools Windows yang pertama ada TweakNow PowerPack. Tweak ini bisa kamu gunakan pengoptimalan penggunaan RAM sistem yang berlebihan, membuat pintasan khusus pada aplikasi, mengatur shutdown otomatis supaya komputer kamu bisa mati pada waktu tertentu, mengosongkan RAM, membersihkan Windows Registry, dan masih banyak lagi fitur yang bisa kamu gunakan pada tools ini.

jika kamu pernah mengenal virtual desktop, dengan tools Windows ini akan membantu kamu untuk mengatur beberapa konfigurasi yang dirancang khusus dengan sesuka hati untuk kebutuhan kerja.

Tools ini gratis dan bisa kamu unduh di situs resminya. 

Kunjungi: tweaknow.com/PowerPack.php

2. Tools Windows: CostumizerGod

CostumizerGod

Tools Windows Yang kedua ada CostumizerGod yang berfungsi untuk menyesuaikan hampir semua bagian Windows sesuai yang kamu inginkan. 

Mungkin kamu sudah bosan dengan ikon yang itu-itu saja pada Windows, kamu bisa menggunakan tools ini. keunggulan dari tools costumizergod ini adalah bisa merubah ikon pada taskbar, start menu, dan menu-menu lain pada Windows.

Selain mudah digunakan, tools Windows ini juga tidak begitu ribet pada saat penginstalan dan kamu bisa mulai semuanya dengan ikon-ikon baru. Apalagi ini gratis tentu sangat berguna sekali untuk kebutuhan lainnya seperti mengubah folder misalnya, agar kamu bisa memprioritaskan segalanya hanya dengan ikon terbaru.

CostumizerGod

3. Tools Windows: Ultimate Windows Tweaker 

Ultimate Windows Tweaker

Tools Windows ringan ini bisa kamu gunakan untuk penyesuaian di Windows 7, 8 dan 10. Selain ini portable, tentunya tidak akan memberatkan komputer dan malah memberikan manfaat lebih.

Ini adalah salah satu tools Windows 10 terbaik yang harus segera kamu coba. Dia menawarkan kurang lebih 150 tweak dan pengaturan yang bisa kamu gunakan saat ini. jika dulunya kamu bingung mencari bagaimana cara mematikan notifikasi pada area taskbar, mendisable network adapter, menyembunyikan folder,  juga pengaturan privacy yang tidak membutuhkan pengetahuan lebih, setelah terinstal tweak ini akan mendeteksi Windows yang kamu gunakan saat ini karena tweak ini sangat relevan.

Beberapa fitur baru diantaranya:

  • Dukungan Windows 10 v2009
  • Deskripsi yang ditingkatkan dari beberapa penyesuaian
  • Opsi untuk menyembunyikan popup penutupan UWT
  • Perbaikan kerusakan tweak kinerja
  • Dukungan Edge berbasis Chromium untuk tweak Lokasi Unduhan Microsoft Edge
  • "Tampilkan Folder Pengguna di Panel Navigasi" di Kustomisasi -> File Explorer
  • Tab "Microsoft Edge" baru di bagian Peramban

Lagi-lagi aplikasi ini bisa kamu unduh gratis. Jika tertarik silahkan klik link dibawah.

Ultimate Windows Tweaker 

4. Tools Windows: Winaero Tweaker

Winaero Tweaker

Tools Windows Yang ke empat ada Winaero tweaker yang berfungsi menggabungkan beberapa aplikasi dalam satu antarmuka.

Tools Windows ini menawarkan sejumlah besar fitur yang sangat banyak untuk bisa kamu gunakan pada Windows. Misalkan kamu ingin mendisable Windows Defender, memanage bookmarks, mengcostume warna, dan masih banyak lagi fitur tersedia pada tools ini.

Selain kompatibel dengan Windows 10, tools ini bisa kamu gunakan di Windows 7, 8 dan 11. Bagaimana bagus sekali bukan. Jika kamu ingin mempermudah pekerjaan kamu, wajib instal tools ini. 

Winaero Tweaker

5. Tools Windows: Folder Maker

Folder Maker

Folder Maker adalah tools Windows sederhana yang bisa kamu gunakan untuk mengubah beberapa kode warna pada folder dengan satu klik pada mouse.

Tidak hanya itu, tools Windows ini juga dapat dikostumisasi secara standar Windows, sehingga kamu dapat melakukannya dengan cepat hanya menggunakan klik kanan pada folder. kamu juga bisa menandai sebagai prioritas tinggi dan rendah  pada folder. Jika kamu pernah bingung folder mana yang sering kamu buka atau folder penting dalam komputer, tools ini jalan keluar terbaik.

Tweak ini juga mendukung beberapa format file termasuk ICO, ICL, EXE, DLL, CPL dan BMP. 

Tools Windows ini ada versi berbayar dan versi gratis. Namun versi gratis tidak kalah bagus dengan yang berbayar. Jika tertarik kamu bisa pergi ke situs tersebut melalui link dibawah.

Folder Maker

6. Tools Windows: Taskbar Tweaker

Taskbar Tweaker

Meskipun pada Windows 10 sudah tersedia beberapa pengaturan untuk membuat perubahan pada taskbar, namun dengan tools Windows ini kamu akan menemukan lebih banyak lagi kostumisasi pada taskbar tweak ini.

Aplikasi ini menawarkan sebagian besar untuk merubah pengaturan Windows, dropping, grouping dan kombinasi, dan beberapa pengaturan menarik lainnya.

Taskbar Tweaker

7. Tools Windows: O&O ShutUp10

O&O ShutUp10

O&O ShutUp10 adalah Tools Windows mata-mata yang membantu privacy kamu dalam keamanan. Saat pertama saya menggunakan tools ini, saya sangat terbantu dan membuat Windows 10 menjadi jauh lebih aman dari pada konfigurasi bawaan dari Windows itu sendiri.

Cara menggunakan tools Windows ini sedikit membutuhkan pengetahuan soal keamanan dan privacy. Maka dari itu kamu perlu tekan tombol Action didalam kotak tersebut. Disitu akan ada rekomendasi setting apa saja yang harus di nonaktifkan dan apa saja yang harus menyala. 

Hampir semua pengguna Windows 10 mengeluhkan tentang Windows update. Sekarang kamu tidak perlu khawatir karena sebagian besar yang direkomendasikan tersebut meliputi seluruh fitur privacy yang harusnya di nonaktifkan. Jadi saya menyarankan untuk tidak merubah kecuali kamu faham dalam hal tersebut.

O&O ShutUp10

8. Tools Windows: Ninite

Ninite

Jika kamu sedang mencari aplikasi bersih tanpa adanya embel-embel virus, jawabannya adalah Ninite. Dengan Tools Windows ini kamu bisa menghabiskan waktu lebih banyak waktu dalam situs tersebut, karena begitu banyaknya aplikasi paling populer yang bisa kamu pilih.

Menurut saya tools Windows yang satu ini sangat bagus karena banyak pilihan software populer dan aplikasi open source. kamu bisa unduh aplikasi jauh lebih banyak dalam satu kali instal.

Ninite

9. Tools Windows: BleachBit

BleachBit

Selain pembersih yang populer seperti Ccleaner, ada juga aplikasi perbersih lain yang menurut saya paling keren yaitu BleachBit. Dengan tools Windows ini kamu tidak perlu cape-cape ke local C untuk menghapus file cache di folder temp, atau untuk sekedar disk cleanup pada laptop, dengan software ini kamu bisa melakukan semuanya dengan baik, kamu harus coba.

BleachBit

10. Tools Windows: Debloat Windows

Debloat Windows

Dan untuk tools Windows yang terakhir adalah debloat Windows yang sangat direkomendasikan. Selain bisa menghapus aplikasi tidak berguna pada Windows, kamu juga bisa mempercepat Windows 10 kamu dengan script ini. jika kamu ingin tau penjelasan lebih lanjut, silahkan baca artikel cara Debloat Windows 10 dengan PowerShell.

11. Tools Windows: Total PC Cleaner

total PC Cleaner
Setiap kali kamu membeli PC terbaru pasti kinerjanya masih tetap dalam keadaan stabil dan cepat. Namun, pada saat beberapa waktu PC kamu menjadi lebih lambat dan berada di tingkat terendah yang memerlukan perangkat lunak yang dapat membersihkan file sampah. Dengan Total PC Cleaner ini kamu dapat melihat bahwa PC kamu semakin lebih ringan.

Aplikasi gratis dan bisa kamu instal di perangkat Windows kamu melalui Microsoft Store. Ukuran size yang termasuk kecil hanya membutuhkan 6 mb saja.

Total PC Cleaner

12. Tools Windows: SearchMyFiles

searchmyfiles
SearchMyFiles adalah alternatif untuk modul ‘Search for files and folder’ pada standar Windows. sangat cocok untuk menemukan dan menghapus file duplikat di Windows 10, Duplicates Cleaner disebut baik untuk mencari file kamu yang sama dengan akurat. Aplikasi ini sangat sederhana dan ringan, bahkan dapat menyimpannya di di USB drive dan kamu bisa menjalankannya dari sana.

SearchMyFiles

Itulah 10 Tools Windows 10 terbaik 2021 yang bisa kamu gunakan untuk menyesuaikan Windows agar lebih optimal. semoga artikel bisa menambah ilmu bagi teman-teman yang belum mengetahui tentang tweak yang bisa digunakan di Windows 10. Jika ada pertanyaan silahkan bisa di tanyakan di kolom komentar, karena pada artikel selanjutnya kita berbagi informasi yang lebih menarik lagi dan buat teman-teman yang menginginkan dibuatkan untuk artikel selanjutnya bisa request, insyaAllah kita akan belajar bersama tentang berbagai ilmu juga informasi apa saja yang belum kita tahu pada Windows.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url